Powered By Blogger

Selasa, 25 November 2008

Kapan Gigi Susu Tanggal?

Gigi depan bawah merupakan gigi pertama yang tumbuh pada bayi. Biasanya pada umur 6 bulan. Gigi tersebut juga merupakan gigi yang paling duluan lepas, yaitu sekitar usia 6 tahun.

Gigi susu akan goyang sendiri, kemudian lepas sendiri atau perlu dicabut. Setelah lepasnya gigi susu yang pertama, gigi lain akan menyusul secara bertahap hingga umur 12 sampai 13 tahun. Gigi susu biasanya lepas sesuai urutan munculnya. Pertama gigi seri, kemudian molar depan, gigi taring, kemudian molar belakang.

Lepasnya gigi susu biasanya tidak menimbulkan keluhan. Tetapi pada beberapa anak, dapat timbul rasa nyeri atau sedikit perdarahan di gusi. Pada kasus seperti ini, boleh diberikan obat pereda nyeri yang dijual bebas, misalnya yang mengandung parasetamol, ibuprofen, atau pereda nyeri berbentuk salep yang dapat dioleskan ke pipi yang nyeri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Video Proses Reproduksi